ALISI ABU

TERIMAKASIH ATAS KUNJUNGAN ANDA SEMOGA SEHAT DAN SUKSES SELALU

Senin, 22 Mei 2023

Rata-Rata Data dalam Tabel

 

Assalamu alaikum wa rahmatullahi wa barakatuh. 


Alhamdulillah kembali kita bersyukur kehadirat Allah Subhanahu Wa Ta'ala karena atas izin_Nya kita semua masih dalam keadaan sehat wal afiat selalu.Semoga hari-hari kita selanjutnya tetap dalam rahmat_Nya. Pada kesempatan kali ini blogspot alisiabu,kembali hadir dengan menampilkan Bidang Studi Matematika dengan tema pembahasan Rata-Rata Data dalam Tabel

Pada pembahasan sebelumnya telah kita pelajari tentang Rata-Rata Pada Data Tunggal.Semoga pembahasan pada pelajaran yang lalu masih tersimpan dalam memori pikiran kalian.

Hai.... Adik-adik....bagaimana kabar kalian....?Semoga kalian berbahagia selalu....Selamat datang diblog saya ini. Semoga pembahasan kali ini dapat memberikan manfaat....ya. Untuk diketahui bahwa pada soal latihan pembahasan pada tema ini tidak disertai dengan soal latihan secara online.Untuk mengerjakan soal latihan,Adik-adik dapat mengerjakan pada buku catatan Matematika kalian.

Mari kita pelajari materi  Rata-Rata Data dalam Tabel

 ini secara bersama-sama, dengan penuh semangat  ya !! Dan jangan lupa untuk memulai pelajaran dengan berdo'a.

Yuk....selamat belajar.

Rata-Rata Data dalam Tabel

Nilai rata-rata dalam tabel distribusi frekuensi ditentukan dengan rumus :

                          Jumlah seluruh data
Rata-rata = -------------------------------------------
                                Banyak data


Keterangan :

Jumlah seluruh data diperoleh dengan memjumlahkan hasil perkalian masing-masing data dengan frekuensinya

Banyak data sama dengan jumlah seluruh frekuensi data

 

Cotoh soal 1:

Berikut ini data hasil penjualan gula pasir ( dalam kg ) pada Kios Mama Irfan

 

Hasil Penjualan kg 

Frekuensi

12

1

14

6

15

3

16

3

18

2

Berapakah rata-rata penjualan gula pasir pada tabel tersebut ?

 

Jawab :

                                     Jumlah seluruh data
Rata-rata             = ---------------------------------
                                        Banyak data
 
                                        12 x 1 + 14 x 6 + 15 x 3 + 16 x 3 + 18 x 2
                                = -------------------------------------------------------------------
                                                1 + 6 + 3 + 3 + 2
 
                                           12 + 84 + 45 + 48 + 36
                                = -------------------------------------------
                                                            15
 
                                                225
                                = --------------------- = 15

                                                15

Jadi rata-rata penjualan gula pasir pada Kios Mama Irfan adalah 15 kg.

Cotoh soal 2:

Berikut ini data hasil pengukuran tinggi badan siswa kelas 4 SDN 8 Gu tahun 2023

 

Tinggi Badan ( cm )

Banyak siswa

120

6

125

4

140

3

145

2

150

5

Berapakah rata-rata tinggi badan siswa kelas 4 tersebut ?

Jawab :

                                Jumlah seluruh data
Rata-rata             = -------------------------------
                                Banyak data
 
                                        120 x 6 + 125 x 4 + 140 x 3 + 145 x 2 + 150 x 5
                                = ---------------------------------------------------------------------------
                                                    6 + 4 + 3 + 2 + 5
 
                                                720 + 500 + 420 + 290 + 750
                                = ---------------------------------------------------
                                                                20
 
                                                2680
                                = --------------------- = 134
                                                20

Jadi rata-rata tinggi badan siswa kelas 4 tersebut adalah 134 cm.

 

Soal Pendalaman :

 

1.       Data hasil ulangan Matematika Bobi adalah aebagai berikut :


Nilai

6

7

8

9

10

Frekuensi

3

1

3

2

1

Rata-rata ulangan Matemati Bobi adalah ....

a.      a.  7             

b.      b.  7,5

c.       c. 7,7

d.       d. 8

 

2.       Data berat badan  pemain sepak bola adalah sebagai berikut :


Berat Badan ( kg )

Banyak orang

52

3

54

2

55

2

60

3

65

2

Rata-rata berat badan pemain sepak bola tersebut adalah ....

a.       a. 56 kg

b.       b. 57 kg

c.      c.  58 kg

d.       d. 59 kg


Semoga Bermanfaat.

Terimakasih.Sampai jumpa pada postingan selajutnya.



 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar